JUARA 1 LOMBA DRUMBAND
Friday, 21 Feb 2025

Drumband adalah ekstrakurikuler wajib bagi siswa-siswi kelas 5. Tiap tahun kami mengagendakan ikut perlombaan drumband. Minggu, 16 Februari 2025 Drum Concert Competition & Exhibition dilaksanakan di GOR UIN Walisongo, Ngaliyan. 87 Siswa kelas 5 tampil membawakan 2 lagu. Yang masih kuingat lagu "Sinanggar Tulo". Meskipun di antara mereka ada yang sedang sakit tetapi mereka berjuang untuk tetap dapat menampilkan yang terbaik. Prestasi yang kami raih hari ini: 1. Juara I Konser Drumband 2. Juara I Mayoret 3. Juara II Deville 4. Juara II Gitapati Karakter yang dibentuk dalam ekstra tersebut adalah melatih para siswa untuk konsentrasi, disiplin, peduli pada tim, dan memiliki kepribadian yang tangguh.